Powered by Blogger.

rbc

RAHASIA LEGENDARIS!

Manfaat Buah Tin Bagi Sistem Reproduksi Wanita

Buah kecil dengan warna hijau dengan ukuran 3-5 cm ini memang kurang familiar di telinga kita, buah tin memilki daging dengan warna merah tua. Kandungan gizi di dalamnya sangat melimpah, seperti mineral, zat besi, vitamin, protein dan nutrisi lainnya. Biasanya buah tin di gunakan untuk memproduksi susu, sedangkan di negara Arab , mereka sering merebus daun buah tin untuk mengobati nyeri haid. Banyak manfaat buah tin yang perlu Anda ketahui, seperti manfaat dari buah tin untuk kesuburan, sebagai anti bakteri, menurunkan berat badan (diet), mengurangi resiko penyakit jantung, mengobati asam urat, mengontrol tekanan darah, sebagai obat bagi penderita insomnia/susah tidur, membantu merawat wajah bahkan bisa digunakan untuk menangkal tumor.

hasiat dan manfaat buah tin

Khasiat buah tin untuk kesuburan pria

Di Indonesia mungkin sudah terdapat beberapa pengolahan untuk mendapatkan manfaat serta khasiat buah tin untuk kesuburan. Buah tin selain mngandung nutrisi di atas, juga mempunyai kandungan serat yang cukup tinggi. 10 gram buah tin terdapat lebih dri 20% serat. Dengan kandungan serat yang tinggi tersebut, dapat membantu meningkatkan kwalitas sperma bagi kaum pria, karena dapat menjaga kadar asam lemak sperma. Bagi pasangan muda yang baru menikah dan ingin segera memiliki momongan, bisa menggunakan buah tin ini sebagai jalannya. Konsumsi buah tin secara teratur lalu imbangi dengan olah raga dan jaga pola makan.

Buah tin menjaga kecantikan

Banyak sekali manfaat dan kegunaan buah tin untuk kecantikan, namun sayangnya masih jarang orang Indonesia mengetahui tentang hal ini. Buah yang identik sebagai oleh-oleh orang menunaikan haji ini masih sangat jarang di temui, meskipun ada namun harganya bisa terbilang mahal. Buah tin sebenarnya mampu digunakan sebagai obat kecantikan alami. Untuk mendapatkan kulit wajah bersinar, Anda tidak perlu datang ke salon-salon mahal, melakukan perawatan yang susah, cukup dengan menggunakan buah tin, wajah bersih alami bisa Anda dapatkan. Caranya dengan mengkonsumsi langsung ataupun digunakan sebagai masker yaitu dengan menghaluskan buah tin segar lalu mengoleskan pada kulit wajah. Kandungan anti oksidan yang terdapat dalam buah ini, mampu mencerahkan pigmen-pigmen wajah. Mineral alkali yang terkandung di dalam buah kesayangan Nabi ini juga mampu menstabilkan pH tubuh dan menjaga kesehatan kulit.

Buah tin sebenernya berasal dari Asia Barat, selain itu nama buah ini juga disebutkan dalam kitab suci Al-quran. Bagi umat Islam sendiri, buah ini dipercaya sebagai buah yang berasal dari surga, sehingga manfaat buah tin yang begitu melimpah tidak perlu diragukan lagi, salah satu contohnya khasiat buah tin untuk kecantikan seperti yang telah diuraikan di atas. Walaupun harga buah tin bisa dikatakan relatif mahal di negara kita, namun tidak ada salahnya jika kita memakai buah ini untuk menghalau penyakit-penyakit pada tubuh.(Ayla/Wah)


View the original article here

No comments:

Post a Comment